Virus Corona baru atau disebut sebagai novel coronavirusB (nCoV) menyerang dunia. Ketika artikel ini ditulis jumlah korban mencapai 200 orang dan membunuh 4 orang. Bersumber dan korban terbanyak ada di Wuhan, Tiongkok, korban lain ada ada di Korea Selatan, Jepang dan Thailand.
Pemerintah Tingkok memastikan Senin (20/01), bahwa penularan virus corona baru itu dapat terjadi antar manusia. Setidaknya 14 petugas medis yang merawat pasien yang terjangkit virus corona, juga tertular. Semua negara saat ini sedang waspada tinggi guna mencegah penyebaran virus yang mungkin sangat mematikan itu.
INI KATA WHO TENTANG VIRUS CORONA
Gejala awal biasanya adalah seperti flu, batuk, pilek, demam dan menggigil. Jika Anda mengalami gejala itu, Anda tidak perlu panik, segeralah ke rumah sakit dan beritahukan kepada petugas kesehatan. Jagalah kebersihan lingkungan dan orang-orang sekitar Anda agar tidak tertular coronavirus baru.
Cara Mencegahnya
Sayangnya hingga saat ini, belum ada vaksin yang mampun mencegah penularan nCoV itu. Namun, bukan berarti kita tidak mencegah penularan penyakit yang mengebohkan ini.
Cuci Tangan Hingga Bersih
Salah satu cara yang bisa untuk mencegah infeksi penyakit ini adalah dengan mencuci tangan menggunakan sabun. Mencuci tangan sampai bersih merupakan salah satu tindakan yang mudah dan murah. Sekitar 98 persen penyebaran penyakit bersumber dari tangan.
Tutup Mulut Ketika Batuk
Jika Anda mengalamai batuk dan bersin, upayakan menjaga agar lingkungan Anda tidak tertular. Oleh sebab itu tutuplah hidung dan mulut Anda dengan tisu (bukan dengan telapak tangan). Agar lebih maksimal gunakankah masker penutup mulut dan hidung saat berada di tempat umum.
Hindari Kontak Langsung dengan Hewan Liar
Virus itu diduga berasal dari hewan pengerat sejenis luwak di Tiongkok. Virus dipastikan bisa menular antar binatang tertentu dan manusia. Oleh sebab itu, hindarilah kontak langsung dengan hewan ternak, utamanya hewan liar.
Masak Hingga Matang
Masaklah makan yang berasal dari hewan, seperti daging dan telur hingga matang sepenuhnya.
Batasi Perjalanan ke Luar Negeri
Penyebaran virus ini memang sedang diatasi oleh pihak-pihak berwenang. Tapi, tak salahnya Anda membatasi dahulu untuk berpergian ke luar negeri, di mana virus ini telah ditemukan, seperti di Tiongkok, Thailand, Jepang dan Korea Selatan.
Kronologis
Virus corona baru ini muncul bulan lalu di Wuhan, kota terbesar di wilayah Tiongkok Tengah. Pejabat di sana telah menghubungkan infeksi virus dengan pasar makanan laut dan margasatwa Wuhan, yang telah ditutup sejak 1 Januari 2020 untuk mencegah penyebaran penyakit.
Ilmuwan Tingkok pada 8 Januari menemui patogen itu sebagai jenis baru virus corona, dalam keluarga yang sama dengan sindrom pernapasan akut yang mematikan (SARS).
Sementara virus baru ini belum menunjukkan tingkat kematian seperti SARS pada tahun 2003, sehingga studi baru oleh Imperial College London menunjukkan infeksi ini mungkin diremehkan.
Hingga saat ini WHO belum menentukan status darurat dan masih rembuk mencari pencegahannya. [red]