Keremian merupakan spesifikasi penyakit cacingan. Istilah ini merujuk pada sebuah infeksi atau gangguan yang diakibatkan oleh cacing kremi. Umumnya, penderita akan mengalami gatal-gatal di bagian sekitar anus. Penyakit keremian memang tidak terlalu berbahaya tapi cukup mengganggu karena rasa gatalnya. Lalu bagaimana cara mengobati keremian ini?
Jika sudah penasaran berikut pada artikel kali ini akan dijelaskan gejala dan cara mengobati keremian. Sobat sehat bisa simak penjelasanya di bawah ini.
Gejala-gejala Penyakit Keremian
Ada beberapa gejala yang menunjukkan seseorang terserang penyakit keremian, di antaranya:
1. Merasa Gatal di Bagian Anus
Gejala pertama, penderita keremian akan cukup menderita dengan rasa gatal di bagian sekitar anus. Umumnya, rasa gatal tersebut semakin terasa di malam hari. Sehingga, mengganggu waktu tidur atau istirahat.
2. Nyeri Perut
Nyeri perut terjadi karena kurangnya menjaga kebersihan. Terutama saat makan, seperti lupa mencuci tangan. Sehingga, ada cacing yang ikut masuk termakan ke dalam perut.
3. Badan jadi Lesu
Cacing yang masuk dalam perut berpotensi memakan nutrisi makanan yang berguna bagi tubuh. Sehingga, tubuh menjadi kurang nutrisi atau asupan gizi. Akibatnya, tubuh menjadi lemas atau lesu.
Cara Mengobati Penyakit Keremian
Umumnya penyakit keremian dapat ditangani menggunakan obat cacing. Cara ini terbilang efektif. Dengan menggunakan obat cacing seperti, Mebendazole, Albendazole dan Levamisole. Hal ini karena obat cacing dapat membunuh cacing-cacing dalam tubuh.
Cara Mencegah Penyakit Keremian
Penyakit keremian terjadi karena penderita kurang menjaga kebersihan. Ada beberapa tindakan yang bisa sobat sehat gunakan untuk mencegah penyakit keremian ini.
1. Menggunakan Pakaian Bersih
Gunakan pakaian yang bersih dengan mengganti pakaian secara rutin. Minimal satu hari sekali ganti.
2. Hindari Menggaruk Bagian yang Gatal
Mengaruk-garuk bagian yang gatal sebenarnya tidak bisa menyembuhkan penyakit ini. Justru malah akan menimbulkan luka karena sering digaruk.
3. Rajin Cuci Tangan
Hal ini bisa dikatakan paling ringan tapi sering terabaikan. Menjaga kebersihan tangan itu penting. Dengan mencuci tangan atau menjaga kebersihan tangan maka dapat meminimalisir terjadinya keremian. Baik sebelum makan maupun setelah buang air.
Itulah tadi pembahasan mengenai gejala, cara mengobati serta cara mencegah penyakit keremian. Semoga bisa bermanfaat bagi sobat sehat semua.