Apakah akupuntur efektif untuk mengobati kista? Kista terjadi ketika kantung kecil yang berisi cairan berkembang dalam indung telur wanita. Kista kecil biasanya akan hilang dengan sendirinya, namun hal ini juga bisa menyebabkan kanker jika dibiarkan.
Bisakah Akupuntur Digunakan Untuk Mengobati Kista?
Kista atau kantung kecil yang berisi cairan muncul karena kegagalan pecahnya selaput pembungkus kantong sel telur saat terjadi ovulasi. Hal ini menyebabkan cairan yang seharusnya ikut keluar bersamaan dengan proses ovulasi, menjadi tertahan.
Cairan yang tertinggal ini lama kelamaan akan membentuk kista kecil, namun biasanya hal ini akan hilang dengan sendirinya. Namun, terkadang hal ini juga sulit untuk dihilangkan sehingga kista akan membesar dan bisa menimbulkan kanker.
Selain operasi, terdapat cara lain untuk mengatasi masalah kista yang ada di tubuh, yaitu dengan melakukan terapi akupuntur. Terapi asal Cina ini memiliki manfaat yang besar di bidang kesehatan.
Selain bisa mengatasi masalah fisik, akupuntur diklaim juga bisa dijadikan sebagai cara pengobatan non operasi bagi pasien yang mempunyai kista. Akupuntur bisa digunakan untuk melancarkan peredaran darah dan memperbaiki kesehatan tubuh.
Gejala yang muncul dari kista ovarium juga bisa berupa nyeri di bagian paha, panggul dan punggung bagian bawah. Nyeri yang terasa di bagian tersebut bisa dikurangi dengan melakukan terapi akupuntur.
Akupuntur memang bermanfaat bagi tubuh dan dapat memperbaiki beberapa masalah tubuh. Keuntungan lain dari terapi akupuntur untuk mengobati kista ovarium diantaranya ialah:
– Menghindari terjadinya sayatan di bagian tertentu sebagai langkah awal operasi
– Mencegah terjadinya pendarahan ketika melakukan operasi
– Menormalkan aktivitas hormon
– Mencegah infertilitas
Oleh karena itu, akupuntur tidak hanya bisa mengurangi nyeri akibat kista, terapi ini juga bermanfaat bagi masalah yang terjadi pada pasien dan sekaligus bisa mengatasi masalah kesuburan pada tubuh.
Mengobati kista dengan terapi akupuntur bisa dijadikan cara alternatif sekaligus pengobatan tambahan untuk menunjang kesembuhan. Selain itu, terapi ini juga harus dilakukan dengan ahlinya agar aman untuk dilakukan.