Artis multitalenta, Acha Septriasa mengakui dirinya kini hanya memiliki satu ginjal saja. Dia baru mengetahui kondisi tersebut saat berusia 18 tahun.
Sempat terkejut karena bingung harus bagaimana, Acha kini telah berdamai dengan kondisi tubuhnya.
Sesuai saran dokter, Acha Septriasa minum air putih setidaknya 3,5 liter per hari untuk membersihkan satu-satunya ginjal yang ia miliki.
Terapi Akupuntur Untuk Kesehatan Ginjal
Ginjal merupakan salah satu organ penting dan harus dijaga kesehatannya. Kesehatan organ ini bisa diatasi dengan terapi akupuntur untuk ginjal yang khusus untuk mengatasi berbagai macam masalah yang ada pada organ tersebut. Berikut ini penjelasannya.
Di dunia akupuntur terdapat istilah bernama titik akupuntur taixi yang merupakan saluran meridian ginjal zu shao yin dari titik akupuntur shu dan yuan. Titik akupuntur shu berperan meningkatkan kinerja ginjal sedangkan titik akupuntur yuan merupakan asal Qi awal dari ginjal.
Titik akupuntur taixi terletak di sebelah dalam kaki, di belakang pergelangan kaki dan sisi lekukan pada ujung pergelangan kaki. Tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan ginjal, memijat titik akupuntur ini dapat mengobati masalah tubuh lain dan menyehatkan tubuh.
Dengan memijat titik ini secara teratur, Qi dari meridian ginjal akan mengalir dengan lancar dan masalah pada ginjal maupun di tubuh lain akan segera membaik. Sehingga, titik akupuntur ini disebut dengan titik akupuntur suplemen utama dari seluruh tubuh.
Cara Menjaga Kesehatan Ginjal
Karena ginjal merupakan organ yang sangat penting, kesehatan pada organ ini pun harus sangat diperhatikan. Mengapa demikian? Karena ginjal memiliki fungsi sebagai berikut:
- Mengatur jumlah cairan di tubuh
- Melepaskan hormon yang mengatur tekanan darah
- Menyaring sisa metabolisme dan racun
- Melepaskan hormon yang membantu pembentukan sel darah merah
- Mengaktifkan vitamin D
- Menjaga mineral dalam darah seimbang
Karena peran ginjal yang begitu penting untuk tubuh, kesehatan dari organ ini pun harus dijaga. Berikut ini beberapa cara menjaga kesehatan organ ginjal, yaitu:
- Mengkonsumsi makanan sehat
- Mengontrol tekanan darah
- Menjaga cairan di tubuh
- Mengurangi konsumsi garam
- Mengonsumsi air mineral ketika haus
- Menjaga berat badan
- Olahraga
- Menghindari stres berlebih
- Mengontrol tekanan darah
- Berhenti meminum alkohol secara berlebihan dan merokok
Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan organ ginjal. Karena, jika fungsi organ ini terganggu, kesehatan manusia pun akan ikut terganggu dan bahkan bisa mengancam nyawa.
Terapi akupuntur untuk ginjal sangat membantu untuk menjaga kesehatan organ ini dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh yang lainnya. Jika ingin melakukan terapi, sebaiknya lakukan dengan ahli akupuntur agar hasil yang didapat lebih optimal.