Impotensi, atau dalam ilmu kedokteran disebut disfungsi ereksi. Sebuah kondisi dimana penis tidak bisa bereksi dalam waktu tertentu atau tidak mampu sama sekali. Ada banyak jenis pengobatan yang bisa dipilih. Namun, metode alternatif pengobatan titik akupuntur impotensi telah menjadi sangat populer diberbagai kalangan. Sebab, ketergantungan pada obat atau Viagra tentu akan sangat buruk untuk kesehatan dalam waktu lama.
Berikut, 5 Titik Akupuntur Impotensi Pada Tubuh Pria
Titik tubuh dalam pengobatan akupuntur sangatlah banyak, bahkan mencapai ratusan. Namun diantara banyak titik, ada 5 titik akupuntur impotensi utama yang menjadi biang penyakitnya. Titik tersebut ada di kepala, kaki, betis, area pusar, dan perut bagian bawah. Berikut penjelasan detail mengenai posisinya.
Kepala
Masalah impotensi bukan hanya berasal dari alat vital saja. Tetapi juga dari bagaimana otak merespon keinginan seksual dan berbagai rangsangan lainnya. Stres, dapat menjadi penyebab utama impotensi itu sendiri.
Akupuntur atau akupresur pada bagian kepala akan membuat otak lebih rileks dan siap untuk menerima rangsangan, seperti rangsangan seksual.
Kaki
Pada bagian kaki, atau lebih tepatnya telapak kaki terdapat pembuluh darah dengan jumlah yang sangat padat. Pada bagian ini sering kali menjadi penyebab berbagai macam penyakit, termasuk impotensi. Sebab, telapak kaki menerima lebih banyak beban daripada bagian tubuh lain.
Betis
Dalam ilmu anatomi China kuno, bagian betis memiliki dua jenis aliran besar Yin dan Yang. Terhambatnya jalur energi ini akan membuat tubuh sakit dan gagal mengeluarkan potensi terbaiknya.
Oleh karena itu, betis kerap kali menjadi tempat pertama yang diperiksa oleh ahli akupuntur untuk mendiagnosis masalah kesehatan, termasuk impotensi.
Pusar
Are pusar adalah pusat keseimbangan tubuh dan bagian paling dekat dengan alat vital. Karena itulah, masalah impotensi sangat dekat dengan malasah di organ tubuh area pusar dan perut. Ini merupakan titik akupuntur terbaik untuk menyembuhkan penyakit seperti impotensi.
Itulah keempat dari titik akupuntur impotensi yang sering kali menyebabkan masalah kegagalan ereksi seseorang. Walaupun Anda sudah mendapatkan treatment pada titik-titik di atas. Ada baiknya untuk memeriksa titik lain, dan menjaga pola hidup yang sehat.